release

Rutan Batam Terima Kunjungan Kerja Perdana Kakanwil Ditjenpas Kepulauan Riau

Selasa, 20 Januari 2025

HumasRutan – Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Batam menerima kunjungan perdana Kakanwil Ditjenpas Kepulauan Riau pada Selasa (20/01).
Kedatangan Kakanwil disambut hangat oleh Kepala Rutan Kelas IIA Batam, Fajar Teguh Wibowo, beserta jajaran pejabat struktural. Dalam kunjungannya, Kakanwil mengunjungi sejumlah fasilitas dan sarana prasarana yang ada di Rutan Batam untuk memastikan pelayanan dan pengelolaan Rutan berjalan optimal.
Mengawali kunjungannya, Kakanwil, didampingi oleh Kepala Rutan, meninjau dapur sehat Rutan Batam untuk memastikan proses pengelolaan makanan bagi warga binaan. Selanjutnya, Kakanwil melanjutkan kunjungannya ke Klinik Pratama Rutan Batam dan blok hunian warga binaan. Beliau juga menyempatkan diri berinteraksi dengan sejumlah warga binaan, memberikan motivasi, dan mendengar langsung pengalaman mereka selama menjalani pembinaan di Rutan Batam.
Mengakhiri kunjungannya, Kakanwil menekankan pentingnya keselarasan Program-program di Rutan Batam dengan berpedoman pada Asta Cita Presiden dan Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. “Berikan pelayanan terbaik bagi warga binaan, wujudkan pemasyarakatan yang lebih baik dengan berpedoman pada Asta Cita Presiden dan Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan”, ujar Kakanwil.
.
.
.
@kemenimipas
@ditjenpas
#kemenimipas
#ditjenpas
#Rutanbatam

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button