Pemerintahan

Penuhi Hak Dasar WBP, Rutan Batam Bagikan Perlengkapan Mandi Warga Binaan

Jumat, 22 November 2024

HumasRutan – Sebagai wujud komitmen dalam memenuhi hak-hak dasar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Batam membagikan peralatan mandi kepada warga binaan, Jumat(22/11). Pembagian peralatan mandi ini diberikan untuk mendukung kebersihan dan kesehatan pribadi para warga binaan, sekaligus sebagai langkah pemenuhan kebutuhan dasar mereka selama menjalani masa pembinaan.
Dalam kegiatan tersebut, berbagai peralatan mandi dibagikan, seperti sabun mandi, sampo, sikat gigi, dan pasta gigi. Peralatan ini diserahkan langsung secara simbolis kepada warga binaan di lapangan Rutan Batam, dengan harapan dapat digunakan untuk menjaga kebersihan diri dan meningkatkan kesadaran pentingnya hidup sehat.
Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan, Surya Kusuma menyampaikan bahwa pembagian peralatan mandi ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Rutan Batam dalam memberikan perhatian kepada warga binaan. “Kami terus berupaya memenuhi kebutuhan dasar warga binaan sebagai bagian dari pemenuhan hak-hak mereka. Kebersihan dan kesehatan adalah faktor penting yang kami prioritaskan, agar warga binaan dapat menjalani pembinaan dalam kondisi yang lebih baik,” ujar Surya.
Selain sebagai wujud kepedulian, kegiatan ini juga merupakan bentuk implementasi Rutan Batam dalam memberikan layanan yang mendukung kesejahteraan warga binaan. Rutan Kelas IIA Batam berkomitmen untuk terus melakukan berbagai inisiatif yang dapat meningkatkan kualitas hidup warga binaan selama berada di dalam rutan.
.
.
.
@kemenimipas
@kepri_kumham
#kemenimipas
#Rutanbatam
#ditjenpas

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button